LARANTUKA|VIVATIMUR.COM – Bakso merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang masih banyak di minati oleh masyarakat Indonesia. Pada saat ini banyak sekali yang membuka usaha kuliner bakso, sehingga sekarang banyak usaha kuliner bakso yang bersaing. Maka dari itu banyak pedagang bakso yang melakukan inovasi dalam rasa atau sekedar bentuk dari bakso tersebut.
Sama hal nya dengan Maria Katharina B. Igon yang memulai usaha kuliner Bakso ikan yang berada di Cafe Bernadhina jalan 3 Lewerang, kelurahan Amagarapati, kecamatan Larantuka.
Kepada vivatimur.com, Minggu (12/7/2020) Igon menjelaskan, usaha Bakso miliknya di anggap bakso khas dengan bahan dasar ikan cakalangan dan tuna. Karena memiliki rasa yang khas, yaitu bakso yang berisikan ikan. Igon mengaku baru 5 hari membuka usaha banyak yang datang karena tertarik ingin merasakan bakso memiliki rasa yang enak dan gurihnya ikan.
Bakso yang dimiliki oleh ibu Maria Igon ini merupakan usaha yang dimilikinya dan baru beberapa beroperasi. Maria Igon tertarik membuka usaha bakso ikan karena membaca peluang yang cukup menjanjikan di mana sejauh ini belum ada kuliner bakso ikan yang ada di kota Larantuka. Selain itu, Larantuka sendiri memiliki potensi ikan.
“Kebanyakan orang di Larantuka mengkonsumsi ikan dengan di goreng, di bikin sup, di bakar, semuanyab seadanya saja, padahal daging ikan bisa di bikin menu special dan rasanya pun tidak kalah dengan daging, konsumsi daging ikan lebih bergizi dan aman bagi kesehatan”, tuturnya.
“Saya cuman mau ajak sesama orang muda Flores Timur agar lebih kreatif mau mengolah hasil alam termasuk hasil laut agar menjadi makanan yang bermanfaat, serta mencintai pangan lokal Flotim.
Jadi jika kamu ke Kota Larantuka, atau sedang singgah di kota tersebut, tidak ada salahnya mencoba singgah dan mencicipi rasa bakso unik ini. Apalagi bagi penggemar berat bakso sepertinya datang dan makan di sana, wajib hukumnya.
Jika singgah di sana, pengunjung diberi kebebasan untuk memilih isi dari satu porsi baksonya. Pelanggan pun dapat menikmati live musik, karoke dan wiffi gratis.
Hargasatu porsi Bakso ikan Rp 10.000. Satu porsi Bakso ikan berupa Pentol bakso, mie putih, mie kuning, syur sawi, dengan tahu goreng, soal harga cukup murah dan terjangkau.
Soal rasa, menurut Lambung para pengunjung, yang telah mencoba mencicipinya, benar-benar memuaskan. Kaldunya terasa. Cita rasa ikan pun alot. Bahkan lembut. Warung Bakso ikan Cafe Bernadhina milik Maria Igon ini buka dari pukul 10.00 pagi hingga malam pukul 21.00 Wita.
Nah, bagi kamu penggemar berat bakso, dan kebetulan sedang ada di Kota Larantuka, rasanya wajib untuk datang ke warung bakso ikan Cafe Bernadhina ini. Silahkan rasakan sensasi rasa unik dari bakso ikan Maria Katharina. B Igon ini. (*/Bata)